Sabtu, 22 Februari 2014

Minyak jarak untuk rambut

Benarkah Minyak jarak atau Castor oil dapat meningkatkan pertumbuhan rambut?

minyak-jarak-untuk-pertumbuhan-rambut
Kastor oil atau minyak jarak adalah minyak nabati yang berasal dari biji tanaman tropis, yaitu tumbuhan jarak. Dan tentunya kita tidak asing dengan tumbuhan jarak.

Minyak jarak organik adalah minyak yang diekstraksi dengan proses pendinginan dan penekanan (cold-pressed) sehingga semua bahan bermanfaat dan properti dapat dipertahankan. Minyak ini hambar dan tidak berbau.

Minyak jarak memiliki banyak khasiat untuk kulit, rambut dan tubuh.


Berbicara soal rambut, minyak jarak mempunyai kemampuan untuk meningkatkan kesehatan rambut rapuh, melembabkan rambut, memberi nutrisi pada rambut, melembutkan dan mengkilapkannya. Juga dikatakan bahwa minyak jarak dapat mengurangi kerontokan rambut, memperkuat rambut, meningkatkan pertumbuhan alami dan menggelapkan warna rambut.

Sejauh ini, belum ada penelitian ilmiah atau studi klinis yang membuktikan bahwa minyak jarak dapat mengurangi kerontokan rambut dan menyembuhkan berbagai penyakit di kulit kepala dan rambut, tetapi ada banyak kesaksian dari orang-orang yang telah mamanfaatnnya untuk memecahkan masalah mereka. Beberapa orang menggunakannya untuk menghitamkan rambut, mengurangi kerontokan rambut dan meningkatkan ketebalan rambut. Selain itu, banyak wanita mengklaim bahwa penggunaan minyak jarak secara teratur pada alis dan bulu mata dapat meningkatkan ketebalan bulu mata mereka.

Secara umum, minyak jarak membantu dalam:


1. Mengurangi dan mencegah kerusakan rambut, rambut mudah pecah, rambut kusut dan ujungnya bercabang karena dehidrasi.
2. Menyeimbangkan gangguan pada kulit kepala terutama bila kering dan dehidrasi.
3. Mengurangi berbagai gangguan kulit, luka, luka bakar, terbakar sinar matahari, lecet dan banyak lagi.

Apakah ini benar atau tidak, Faktanya adalah, Anda tidak akan kehilangan apa-apa jika Anda mencoba pengobatan dengan menggunakan minyak jarak murni dan organik untuk mengembalikan rambut Anda ke keadaan yang sehat seperti semula. Bagaimanapun, tidak rugi untuk mencoba  mengobati kerontokan rambut dengan minyak jarak.

Gunakan minyak jarak organikdengan  kualitas yang baik, usapkan pada rambut dan lakukan pijatan yang lembut dengan ujung jari. Bungkus rambut anda dengan handuk hangat. Biarkan selama 2 jam atau semalaman. Kemudian cuci rambut Anda hingga bersih.

Tips tambahan:

• Anda dapat mencampur minyak jarak dengan minyak organik lainnya untuk hasil yang maksimal, cobalah mmencampurnya dengan minyak jojoba, minyak zaitun, minyak kelapa atau minyak almond.
• Tambahkan minyak lavender untuk mengharumkan rambut.

Artikel terkait Kecantikan :





Selasa, 18 Februari 2014

Manfaat Olive Oil / Minyak Zaitun

Manfaat dan cara pengolahannya Minyak Zaitun

Minyak zaitun merupakan minyak nabati yang memiliki kualitas tertinggi dan paling sehat,   yang dapat dikonsumsi secara umum oleh semua orang. Minyak zaitun dihasilkan dari daging buah zaitun. Setelah panen zaitun, buah zaitun dihancurkan pada hari yang sama atau selambat-lambatnya 48 jam kemudian.

Cara pengolahannya adalah sebagai berikut:


  • Pemisahan minyak dari cairan buah- memisahkan pasta zaitun dari kotoran dengan cara pengendapan, filtrasi dan sentrifugal.
  • Hydrasi - Pengolahan minyak dengan menggunakan air panas - Dalam proses ini, protein dan zat lendir yang masih tertinggal diendapkan dan dibuang.
  • Pemurnian atau Netralisasi dengan zat alkali minyak pada suhu tertentu - Selama proses ini asam lemak bebas dikeluarkan dan dibuang.

Kandungan minyak zaitun

 
Bukan suatu kebetulan jika ia mendapat julukan "emas cair dari Mediterania". Minyak zaitun memainkan peran kunci dalam makanan yang sehat. Kandungan utama yang terdapat dalam minyak zaitun adalah seperti berikut ini:
  • Alpha-tocopherol - merupakan antioksidan yang kuat - zat yang aktif beraksi dalam mengikat dan menetralisir radikal bebas dalam tubuh.
  • Betha-sitosterol - adalah zat penangkal yang ampuh terhadap kolesterol dan anti-inflamasi.
  • Efek lipotropic lainnya - mengurangi konsentrasi lemak di hati.
  • Manfaat vitamin larut lemak - mengandung semua vitamin larut lemak dan mencegah kekurangan vitamin.
  • Asam lemak yang berharga - asam linolenat dan asam oleat. Asam oleat melindungi jantung dan pembuluh darah dari kerusakan dan penyumbatan, mengurangi risiko penyakit kardio vaskuler, jantung koroner, mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh.
  • Vitamin A, E dan K dan beberapa jenis mineral - besi, kalsium dan potasium.

Konsumsi minyak zaitun secara teratur dapat melindungi Anda dari berbagai penyakit, seperti penyakit pencernaan dan penyakit pada sistem kardiovaskular. Beberapa studi telah menunjukkan fakta bahwa minyak zaitun mampu mengurangi risiko terkena penyakit kardiovaskuler termasuk penyakit jantung koroner.

Di rumah, penggunaan minyak zaitun bisa diterapkan pada misalnya luka bakar, pengobatan sakit perut, tekanan darah tinggi, gigitan serangga, sembelit, dan untuk perawatan kecantikan di rumah, dll.


Jumat, 07 Februari 2014

Susu Kedelai: Manfaat Kesehatan

Susu Kedelai untuk menurunkan tekanan darah


Kedelai tidak hanya berkontribusi pada keindahan penampilan dan kesehatan tubuh kita saja, karena menurut sebuah studi terbaru, protein dalam susu kedelai dapat mengurangi tekanan darah pada pasien hipertensi.

 
Hampir 75 juta orang Amerika memiliki tekanan darah tinggi, yang dapat meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, gagal jantung dan kerusakan ginjal.

Para peneliti telah mengevaluasi efek dari protein dan karbohidrat dalam susu kedelai pada 352 orang dewasa yang menderita hipertensi, baik pra-hipertensi maupun hipertensi tahap awal, dengan tekanan darah berkisar 120-159 mmHg dan tekanan darah diastolik 80-95 mmHg.

Setiap relawan menerima 40 gram suplemen susu kedelai setiap hari selama delapan minggu. Tim peneliti mengevaluasi dan membandingkan tekanan darah dari para peserta dari awal sampai akhir penelitian dan hasilnya cukup menggembirakan.

Dr. Xe Jiang, ketua epidemiologi di Tulane University School of Public Health dan Tropical Medicine di New Orleans, mengatakan bahwa manfaat susu kedelai tersebut dapat diterapkan pada masyarakat umum untuk mengurangi jumlah kasus stroke dan masalah kardiovaskular lainnya.

Dia menambahkan: "Dalam studi tersebut kami menemukan bahwa selama delapan minggu penelitian, protein kedelai dianggap dapat menurunkan tekanan darah sistolik sebesar  2 mm mmHg. Protein dari susu kedelai ini mungkin merupakan komponen penting untuk pencegahan dan pengobatan terhadap hipertensi. Ini memang hanya angka yang tidak terlalu besar, namun penting untuk keseluruhan penelitian. "

Para ahli memperkirakan bahwa penemuan ini akan dapat menurunkan kasus stroke sebanyak 6% dari total populasi.

Mereka juga percaya bahwa penelitian ini (yang merupakan penelitian yang pertama) akan membantu penelitian-penelitian selanjutnya di masa depan  untuk menemukan beberapa manfaat lain dari protein dalam susu kedelai untuk menurunkan tekanan darah.