Sabtu, 28 Februari 2015

Cara mengetahui masa subur dan cara cepat hamil

Tips bagi Anda agar cepat hamil






Tips untuk cepet hamil. Banyak wanita yang dapat dengan mudah mendapatkan kehamilan hanya dalam beberapa bulan saja setelah pernikahan mereka. Tapi beberapa wanita lain harus menunggu untuk waktu yang lama, bahkan sampai beberapa tahun untuk mendapatkan kehamilan. Sebuah studi di Inggris mengatakan bahwa wanita perlu berhubungan seks sebanyak 104 kali dalam 6 bulan untuk mendapatkan kehamilan pertamanya.

Dengan menerapkan solusi berikut, Anda mungkin bisa segera hamil lebih cepat.

Ketahuilah siklus ovulasi dan menstruasi anda


Setiap bulan, hanya ada sedikit peluang bagi sel sperma untuk membuahi sel telur. Setelah telur dilepaskan oleh ovarium dan memulai perjalanannya melalui saluran tuba menuju rahim (sebuah proses yang disebut ovulasi), sel telur akan hidup hanya sekitar 24 jam saja. Jika tidak ada pembuahan oleh sel sperma pada saat itu, maka kesempatan untuk hamil akan hilang sampai bulan berikutnya, yaitu ketika proses ini terulang lagi. Itulah sebabnya mengapa penting untuk mengetahui kapan Anda mengalami ovulasi, jika Anda ingin segera hamil.

cara-mengetahui-masa-subur-dan-cara-cepat-hamil
Karena telur hanya hidup selama 24 jam saja, Anda mungkin berpikir bahwa Anda harus melakukan hubungan intim pada hari pelepasan telur untuk mendapatkan kehamilan. Itu tidak benar. Karena Anda memiliki kesempatan lebih lama dari itu. Sperma bisa hidup dalam saluran reproduksi wanita selama sekitar 72 jam. Ini berarti bahwa, jika Anda melakukan hubungan seks pada hari ke-11 dari siklus dan ovulasi terjadi pada hari ke-14 (Ovulasi terjadi pada hari ke 14, dihitung dari hari pertama haid), sperma masih memiliki kesempatan untuk membuahi sel telur. (Namun dalam kasus ini, kemungkinan Anda akan mendapatkan bayi perempuan).

Memang, pada bulan pertama anda melacak masa subur wanita, Anda tidak akan dapat mengidentifikasi masa subur Anda karena peningkatan suhu tubuh baru terjadi setelah ovulasi, dan saat itu sudah terlambat bagi sperma untuk membuahi sel telur. Itu karena setelah ovulasi, lendir mengental dan pintu masuk ke leher rahim menjadi sempit, sehingga mencegah sperma masuk. Tapi, setelah Anda memetakan siklus anda selama satu bulan, anda dapat melihat pola suhu tubuh Anda. Dan Intercourse atau hubungan intim untuk mendapatkan anak harus dilakukan satu atau dua hari sebelum kenaikan suhu tubuh Anda.

cara-cepat-hamil
Anda dapat melacak periode menstruasi Anda setiap bulan untuk mengetahui kapan Anda mengalami ovulasi. Cara pelacakan terbaik adalah dengan menargetkan hari yang paling subur. Anda akan membutuhkan termometer dan kalender. Tempatkan termometer dan kalender di samping tempat tidur Anda. Sejak hari pertama haid Anda bersih, ukur suhu Anda setiap hari sebelum turun dari tempat tidur di pagi hari. Suhu tubuh ketika Anda bangun disebut suhu tubuh basal. Catat hasilnya pada kalender. Juga jangan lupa untuk menulis hari menstruasi Anda. Lakukan setiap hari sepanjang bulan. Sekitar 14 hari sejak hari pertama menstruasi, Anda mungkin berovulasi (Ini hanya aturan umum. Pada beberapa wanita ovulasi terjadi sebelum atau sesudah tanggal tersebut). Tak lama setelah itu, BBT atau Basal Body Temperature (suhu tubuh basal) Anda akan naik setengah sampai satu derajat dan akan terus meningkat hingga akhir siklus. (Tip: sebagai bantuan, gunakan ovulasi prediksi kalkulator untuk memprediksi masa ovulasi Anda).

Suhu tubuh basal Anda sering dipengaruhi oleh banyak faktor, termasuk obat-obatan, aktivitas fisik, dan penyakit. Cobalah untuk melacak hal ini di bagan atau statistik BBT (suhu tubuh basal) Anda. Setelah sekitar tiga bulan kemudian, Anda akan dapat mengidentifikasi pola-pola umum anda. Jika Anda tidak melihat kenaikan berkelanjutan dari suhu tubuh anda selama siklus bulanan, Anda mungkin tidak berovulasi (meskipun Anda mendapatkan menstruasi). Anda harus berkonsultasi dengan dokter Anda. Ada obat-obatan yang dapat meningkatkan keberhasilan ovulasi.

Lakukan seks di masa subur

Frekuensi. Lakukan hubungan seks setiap tiga hari sekali dalam masa subur. Hubungan seksual tiga hari sekali lebih dianjurkan daripada seks setiap hari karena terlalu sering ejakulasi dapat mengurangi jumlah sperma dan kualitas sperma. Pada saat seorang pria ejakulasi, ia akan melepaskan lebih dari 20 juta sel sperma. Jumlah itu lebih dari cukup untuk melakukan pekerjaan mereka sampai kelompok berikutnya tiba 72 jam kemudian.

Posisi. Tidak semua posisi seks memberikan peluang yang sama untuk kehamilan. Posisi yang memudahkan sperma untuk berjalan ke leher rahim, sangat dianjurkan untuk memaksimalkan peluang Anda. Posisi tersebut termasuk posisi berhadapan dengan seorang pria di atas (posisi misionaris) dan posisi dari belakang. Posisi duduk, berdiri dan posisi wanita di atas tidak dianjurkan. Untuk wanita, kosongkan kandung kemih Anda sebelum melakukan hubungan seks, sehingga Anda tidak perlu pergi ke kamar mandi setelah melakukannya. Berbaringlah dengan santai dan tenang. Sperma memakan waktu sekitar 15 menit untuk melewati lendir serviks dan sampai ke dalam tuba falopi. Berbaring selama waktu itu akan mengurangi risiko keluarnya sperma dari vagina.

Ejakulasi. Untuk mendapatkan kehamilan, laki-laki harus mencapai ejakulasi sehingga dapat melepaskan sel sperma dalam jumlah yang cukup baik kwantitas maupun kualitas ke dalam vagina. Namun, tidak ada penelitian ilmiah yang menunjukkan apakah orgasme pada wanita memiliki dampak positif pada kemungkinan kehamilan.

Peluang Anda untuk hamil


Ketika seorang wanita memiliki siklus menstruasi yang teratur, kemungkinan hamil dengan berhubungan seks selama ovulasi adalah 15-25%. Setelah tiga bulan melakukannya, 50% wanita hamil. Dalam satu tahun, 90% wanita hamil.

Apa yang harus dilakukan jika Anda tidak hamil? Jawabannya tergantung pada usia Anda. Konsultasikan dengan dokter Anda jika Anda:
Lebih muda dari 25 tahun dan telah menikah lebih dari satu tahun tetapi belum hamil.
Berusia 25-30 tahun dan sudah menikah selama lebih dari 9 bulan tapi belum hamil.
Berusia  menikah selama lebih dari 6 bulan dan tidak hamil.
Lebih tua dari 35 tahun dan telah mencoba lebih dari 3 bulan gagal untuk hamil.





Rabu, 18 Februari 2015

Cara membuat masker apel dan madu

Masker alami untuk menghidrasi kulit wajah dengan apel dan madu






Pada saat musim panas yang panas dan terik, kulit kita membutuhkan hidrasi atau kelembaban agar tetap  tampak indah dan berkilau, dan juga sehat. Jadi anda perlu membantu kulit Anda utnuk mempertahankan kelembaban yang dibutuhkan, salah satunya dengan menggunakan dengan masker pelembab wajah alami yang sederhana.

Anda akan butuhkan untu membuat masker apel dan madu :

- 1/4 apel
- 1 sendok teh madu
- 10 gram ragi

Bahan-bahan ini sangat bermanfaat bagi kulit. Apel mengandung vitamin A, B, dan C, dan asam glikolat, yang membantu untuk pengelupasan kulit atau eksfoliasi dan membersihkan pori-pori kulit, dan juga memiliki sifat antioksidan untuk membantu mengurangi terbakarnya kulit akibat sinar matahari. Di sisi lain madu memiliki sifat antibakteri, antioksidan, dan humektan (membantu untuk mempertahankan kelembaban yang diperlukan kulit) dan juga mengandung antioksidan yang membantu melindungi kulit terhadap radikal bebas yang ada pada lingkungan kita. Terakhir, ragi mengandung vitamin B, yang mengatur produksi sebum dan adipositas.

Cara membuat masker apel dan madu :


Rebus apel selama sekitar 10 menit sampai empuk. Kemudian larutkan ragi dalam 1 sendok makan air yang digunakan untuk merebus apel dan tuangkan larutan tersebut ke dalam blender bersama dengan apel dan madu. Aduk sampai Anda mendapatkan rata dan masker Anda siap digunakan.

Bagaimana menggunakan masker apel dan madu :


Ambil campuran tersebut secukupnya dan oleskan pada wajah dan leher anda, biarkan selama 20 menit. Kemudian cuci dengan air hangat. Kemudian oleskan pelembab atau sedikit minyak zaitun.

Lakukan dua kali seminggu untuk mendapakan hasil yang maksimal.







Senin, 16 Februari 2015

Cara membangun otot-otot tubuh

Bagaimana cara memperbesar otot






Tips tentang cara membangun otot adalah hal yang banyak dicari oleh orang-orang yang ingin memiliki tubuh atletis dan berotot. Berbagai cara mereka lakukan, dari cara tradisional hingga penggunaan obat-obatan (steroid anabolik, Tribulus terrestris, dll), peralatan fitness, atau menyewa instruktur kebugaran.

Memang, dengan bantuan suplemen dan testosteron sintetis, keinginan mereka akan dapat terpenuhi lebih cepat jika disertai dengan latihan yang intensif. Namun, selain efek samping yang buruk, bagi mereka yang tidak memiliki banyak uang, membuat mereka lebih memilih cara tradisional untuk membangun otot mereka.

Untuk itu, cobalah untuk melakukan hal-hal berikut:


1. Konsumsi cukup air (air mineral)

Karena salah satu khasiat air adalah meningkatkan produksi testosteron. Testosteron adalah hormon seks yang memiliki peran penting bagi pria dalam hal fungsi seksual, produksi sperma, pembentukan otot, dan intonasi suara. Rendahnya tingkat hormon ini dalam tubuh laki-laki dapat menyebabkan seseorang mengalami kelelahan kronis, gangguan ereksi, depresi, postur tubuh yang kurang kuat dan kurang memiliki kemampuan fisik.

2. Tidur malam tidak boleh kurang dari 5 jam

membangun-otot
Karena menurut studi yang dilaporkan di situs Zeenews.com, orang yang tidur kurang dari 5 jam setiap malam selama seminggu, memiliki kadar testosteron yang lebih rendah dibandingkan laki-laki yang tidur cukup pada malam hari.

3. Memenuhi kebutuhan gizi

Jika tujuannya adalah untuk membangun otot tubuh, maka menu makanan seperti kacang-kacangan, gandum, keju, dan bayam harus diperbanyak, karena makanan ini diyakini dapat meningkatkan kejantanan pria. Dan jangan lupa untuk untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan Zync, karena salah satu fungsi Zync adalah sebagai aromatase inhibitor (mencegah testosteron dikonversi ke estrogen / hormon perempuan). Kekurangan Zync juga dapat menyebabkan hipogonadisme.

3. Rajin melakukan latihan push up.

Meskipun terlihat sepele, tapi latihan push-up memiliki manfaat yang luar biasa. Diantaranya adalah untuk meningkatkan kadar testosteron. Catatan: jika Anda melakukan push up, jangan menunduk, namun kepala harus mengarah ke depan atau ke samping agar tidak membahayakan mata.

Berikut adalah beberapa manfaat push up, yang saya kutip dari detikhealth:

  • Mengencangkan otot
    Menurut sebuah studi tahun 1998 yang dilakukan oleh peneliti dari Penn State University dan dipublikasikan dalam Journal of Strength and Conditioning Research, testosteron konsisten dalam merespon otot.

    Ketika push up, kita menggunakan otot-otot besar di bagian dada, yang merupakan kelompok otot besar deltoid di bahu dan trisep. Juga otot lain, termasuk otot perut yang bertindak sebagai stabilisator.
  • Mencegah osteoporosis
    Menurut Hormone Foundation, rendahnya tingkat testosteron mungkin akan menyebabkan hilangnya kepadatan tulang dari waktu ke waktu dan menyebabkan osteoporosis pada pria.

    Rendahnya tingkat testosteron juga dapat menyebabkan hilangnya massa otot dan kekuatan otot secara keseluruhan, dan atrofi otot dari waktu ke waktu.
  • Panjang umur
    Sebuah studi pada tahun 2008 yang dilakukan oleh peneliti dari University of Greifswald di Jerman menunjukkan bahwa tingkat testosteron yang rendah dapat meningkatkan risiko diabetes, hipertensi, obesitas dan bahkan kematian.

    Studi ini diikuti oleh partisipan selama lebih dari tujuh tahun dan ditemukan bahwa pria dengan kadar testosteron rendah 2,5 kali lebih mungkin untuk meninggal lebih awal dibandingkan dengan tingkat testosteron lebih tinggi, terlepas dari  kebiasaan merokok, konsumsi alkohol atau usia.
  • Menghilangkan perut buncit
    Peneliti dari Rush University Medical Center melakukan penelitian pada tahun 2009, dan dipublikasikan dalam jurnal Obesitas, mereka menemukan bahwa tingkat testosteron yang rendah dan berfluktuasi pada wanita menopause dapat mengakumulasi lemak visceral. Lemak visceral merupakan lemak yang menumpuk di dalam dan sekitar organ vital di dekat pinggang.

4. Rajin latihan sit up untuk membangun perut otot .

5. Untuk membentuk otot kaki, anda bisa melatih dengan jogging, bersepeda, dan Squat jump.